Tuesday, 16 April 2013

Aaron Ramsey

    
       Aaron Ramsey (lahir di Caerphilly, Wales, 26 Desember 1990: umur 22 tahun) merupakan seorang pemain sepak bola Wales yang berposisi sebagai gelandang tengah. Saat ini ia bermain untuk Arsenal di Liga Utama Inggris dan untuk tim nasional Wales.

Dia juga pernah mengalami cedera patah kaki yang sangat tragis hampir saja bisa mengakhiri karir pemain kapten timnas wales itu. Kejadiannya sudah 4 tahun yang lalu ketika itu Arsenal berhadapan dengan Stoke City di Britania Stadium. Setelah kembali dari cedera ramsey tidak langsung menunjukan penampilan impresif bagi skuad Arsene Wenger, ia seolah trauma dengan cedera parah yang menimpanya itu. Selang waktu berlalu sekarang kepercayaan wenger mulai tumbuh untuk memasang ramsey sebagai starter.

Kelebihan ramsey sendiri dapat bermain dibeberapa posisi selain midfielder, juga bisa sebagai fullbacak maupun winger karena memiliki kecepatan yang mengagumkan dan umpan yang berlian. Selain skill yang mumpuni tak bisa disangkal wajahnya yang tampan dan menawan, banyak pengemar hawa yang mengidolakannya.

Aaron Ramsey pernah bermain 16 kali dan mencetak 1 gol selama 1 tahun kariernya bersama Cardiff City. Sejak 2008, Aaron bermain untuk Arsenal, dan telah bermain 65 kali dan mencetak 6 gol.

Aaron Ramsey telah bermain 15 kali dan mencetak 2 gol untuk tim nasional Wales U17, bermain 12 kali dan mencetak 2 gol untuk timnas Wales U21, dan bermain 20 kali dan mencetak 5 gol untuk tim nasional Wales.
Nama lengkap Aaron James Ramsey
Tanggal lahir 26 Desember 1990 (umur 22)
Tempat lahir Caerphilly, Wales
Tinggi 1.78 m (5 ft 10 in)
Posisi bermain Midfielder